Merasa Dikhianati Anies Baswedan, Demokrat Mulai Turunkan Semua Baliho Anies-AHY
Partai Demokrat murka dan kecewa dengan keputusan sepihak Partai Nasdem yang memutuskan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai cawapres Anies Baswedan di pemilu 2024.
Partai Demokrat pun memutuskan menurunkan semua baliho bergambar Anies Baswedan dan Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mulai malam ini, Kamis, 31 Agustus 2023. “Iya (baliho dicopot),” kata Anggota Majelis Tinggi Demokrat, Syarief Hasan, kepada wartawan, Kamis, 31 Agustus 2023.
Kendati demikian, Syarief belum dapat memastikan apakah Partai Demokrat keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Sementara baliho Anies-AHY akan dicopot mulai malam ini.
“Malam ini (baliho dicopot),” tutur Syarief. Sebelumnya, Partai Demokrat menyebut bakal capres Anies Baswedan sebagai pengkhianat karena mengikuti keputusan sepihak yang dilakukan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh.
Keputusan sepihak yang dilakukan Paloh dengan memaksakan duet Anies Baswedan dengan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Pemilu 2024.