Partai Gelora Sukoharjo Perihatin atas Perusakan Situs Cagar Budaya “Tembok Keraton Kartasura”
Sukoharjo – Partai Gelora Kabupaten Sukoharjo turut prihatin dan menyayangkan atas pembobolan dan “perusakan” tembok benteng Keraton Kartasuro yang merupakan salah satu Cagar Budaya yang dilindungi di Kabupaten Sukoharjo. Ketua DPD Partai Gelora Sukoharjo, Umar Yuwono,A.Md., mengatakan, “Kami sangat menyayangkan dan prihatin atas pembobolan dan “perusakan” tembok benteng Keraton Kartasuro yang terjadi beberapa hari kemarin. Agak heran juga kita kenapa sampai hal itu bisa terjadi, dan yang melakukan mengaku tidak tahu jika bangunan itu merupakan Cagar Budaya, padahal jelas di sisi selatan ada tertulis papan bahwa komplek disana merupakan bangunan peninggalan dan termasuk kategori Cagar Budaya yang dilindungi, itu adalah pernyataan janggal dari yang tersangkut.”
“Namun dari kejadian tersebut, menjadi pemantik bagi pihak pihak terkait untuk setidaknya harus lebih maksimal lagi memperhatikan keberadaan bangunan peninggalan bersejarah khususnya di Sukoharjo, agar semakin “diperhatikan” keberadaannya, dan diupayakan untuk diangkat menjadi salah satu tujuan wisata sejarah yang ada di Kabupaten Sukoharjo, harusnya demikian,” tambah Umar Yuwono kemarin sore saat ditemui awak Iskeb di Rumah Makan Soto Pak Harto Begajah, Sukoharjo.
Disela sela acara Bagi bagi Takjil dan Kumpul Bareng Kembul Bareng Bukber Gelora Sukoharjo, Umar Yuwono menyatakan bagaimanapun proses hukum harus di jalankan terkait kasus pembobolan benteng pagar keraton Kartasuro itu. Apapun hasilnya biar proses peradilan yang menjawabnya. Karena bagaimanapun bangunan peninggalan sejarah tersebut sangat penting keberadaannya sebagai aset budaya dan histori sejarah di Kabupaten Sukoharjo dan Surakarta pada umumnya.
Makin Bertambah Kader Gelora Sukoharjo
Partai Gelora Kabupaten Sukoharjo, semakin bertambah jumlah kadernya perlahan tapi pasti semakin banyak yang bergabung bersama Gelora Sukoharjo.
Dalam acara bagi bagi takjil kemarin, dilanjut kumpul bareng Kembul Bareng Bukber, juga diselipkan tausyiah Jelang Ramadan yang di sampaikan oleh Ustadz Mahyani Devi Yumandera,LC., yang merupakan kader Gelora yang bergabung sekaligus mendapatkan amanah dari DPD Partai Gelora Kabupaten Sukoharjo, sebagai Ketua Bidang Dakwah, Syiar dan Keumatan. Selain itu juga dalam acara tersebut secara simbolis perwakilan dipakaikan Hem Gelora sebagai tanda resmi menjadi kader dan pengurus Gelora baik di DPD maupun di DPC Partai Gelora Kabupaten Sukoharjo. (Iskeb/22 ).